RESEP PUDING BISKUIT MARIE

Puding yang sempat wara-wiri di group masak ini membuat saya tergoda ingin mencobanya. Dan ternyata resep yang menurut saya lihat 'tampak mudah' ini, tak berhasil saya taklukkan.

Yang paling menarik dari puding marie ini adalah susunan biskuit dalam agar-agar bening yang akan terlihat cantik ketika puding sudah mengeras.
Puding Biskuit Marie

Berikut cara membuat puding marie yang simpel dan mudah ala saya.
  • Tata biskuit marie di cetakan puding yang akan kita pakai.
  • Masak agar-agar putih ( bening ). Tuangkan ke atas biskuit marie setengah tinggi cetakan. Tunggu hingga setengah beku.
  • Masak agar-agar cokelat, siramkan di atas lapisan agar-agar bening.
Tapi ternyata tak semudah yang saya bayangkan, saat menuang agar-agar bening, biskuitnya ikut mengambang. Saya waktu itu harus menaruh tiga sendok untuk menahan biskuitnya. Itupun hasilnya tidak seperti yang diharapkan. Tapi okelah, masih terlihat cantik bila dilihat dari samping.

Untuk agar-agar bening maupun cokelat dapat kita buat sesuai selera. Bisa memakai resep yang ada di kemasannya atau kita modifikasi sesuai selera. Dan jangan lupa perhatikan tip-tip membuat agar-agar supaya hasilnya maksimal. Selamat mencoba !

No comments:

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung. Maaf komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. 🌼🌻🌸