Bahan-bahan :
4 butir telur ( ukuran besar )
125 gr gula pasir
1/2 sdt emulsifier
150 gr terigu
35 gr keju parut ( tabur dengan sebagian terigu )
50 gr margarin, lelehkan
pasta pandan secukupnya
Cara membuat :
- Siapkan loyang tulban diameter 20cm, oles dgn margarine dan alasi dengan kertas roti.
- Kocok telur, gula pasir, masukkan emulsifier selama kurang lebih 8 menit ( dengan mikser saya ).
- Masukkan terigu sambil diayak bergantian dengan butter leleh, aduk balik hingga rata.
- Masukkan pasta pandan, aduk rata. Masukkan keju parut, aduk rata.
- Tuang ke loyang, panggang 180 derajat hingga matang.
- Angkat, dinginkan baru potong-potong.
No comments:
Post a Comment
Terima kasih telah berkunjung. Maaf komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. 🌼🌻🌸